Sering Menang Telak, Tony Ho : Jangan Besar Kepala

satuwarta.id – Persedikab meraih kemenangan besar saat menghadapi Persiga Trenggalek, Selasa (2/11/21). Tidak tanggung-tanggung skor 7-0 memantapkan kemenangan Persedikab. Ini adalah untuk kesekian kali, Persedikab menang dengan skor besar.
Sebelumnya saat melawan Gagak Rimang FC, Tim Bledug Kelud – julukan Persedikab menang 6-1, lantas saat menjamu Tunas Muda menang 3-1, dan saat laga ujicoba pertama Persedikab mencukur habis Putra Utama 8-0. Meski sering menang dengan skor telak, para pemain Persedikab diminta tetap membumi.
” Ini modal untuk kedepan. Tapi pemain harus tetap menginjak bumi. Jangan besar kepala, kepala karena lawan-lawan kita tentu di depan akan lebih. berat. Tentu untuk menjaga kemenangan itu adalah usaha kita sendiri, ” ujar pelatik kepala Persedikab Tony Ho.
Ia mengatakan, setiap pemain harus mengandalkan kemampuan sendiri untuk menang. “Kita harus kerja keras. Juga sabar, ” tambah Tony Ho.
Dengan Persedikab akan mengelar laga perdana pada 9 November nanti, Tony Ho mengungkapkan tidak akan menggelar laga uji coba dengan klub lain sampai kick off Liga 3 2021. “ Itu sangat beresiko, mungkin akan kita uji coba internal ,” tambah legenda PSM Makassar itu.
Persedikab tergabung ke dalam grup A Liga Jatim bersama Persem Mojokerto, Persekam Metro FC, PSID Jombang dan PSBI Blitar. Seluruh pertandingan Persedikab akan dilaksanakan di Stadion Brawijaya Kota Kediri Jawa Timur. Dilaga perdana, Persedikab Kediri akan menghadapi Persem Mojokerto. bby



