HUKUM & KRIMINAL

Lapas Kediri Kembali Gagalkan Penyelundupan Dugaan Narkoba Dicampur Nasi Putih

satuwarta.id – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kediri kembali berhasil menggagalkan upaya penyelundupan atau dugaan narkoba yang diduga dicampur dengan nasi putih.

Kepala Lapas Kediri Hanafi mengungkapkan hal itu terjadi pada Kamis (07/12/2023) siang atau selang dua minggu setelah penggagalan motif serupa.

“Ini yang kedua kali. Kita amankan satu orang. Kali ini ada dua bungkus nasi yang mencurigakan,” tuturnya, Jumat (08/12/2023).

Hanafi menceritakan, saat petugas pemeriksaan melakukan pengecekan barang bawaan yang ingin ditujukan kepada seorang warga binaan. Pengecekan dilakukan melalui mesin X-ray, narkoba yang dicampur dengan nasi berhasil terdeteksi.

Meski modusnya sama namun jenis barang terlarang tersebut diduga berbeda dari barang yang sebelumnya.

“Nasinya lebih pekat dan lebih licin,” jelasnya.

Mengetahui itu, petugas langsung mengamankan pengunjung tersebut. Pelaku kini diserahkan kepada Satres Narkoba Polres Kediri Kota untuk penyelidikan lebih lanjut.

“Semua sudah diserahkan ke petugas kepolisian,” tambahnya.

Hanafi mengingatkan, warga binaan yang terbukti terlibat bisa dikenai sanksi indispliner dan terancam tidak bisa mendapatkan remisi.

“Modus ini tidak bisa diremehkan. Ini nasi yang berwarna putih, dan kemungkinan barang yang diduga narkoba yang tercampur juga berwarna putih. Perilaku mereka tidak memenuhi standar untuk mendapatkan remisi,” tegas Hanafi.ind

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close