Bobot Nilai Jadi Penentu PPDB SMP Zonasi, Bukan Tempat Tinggal
satuwarta.id – Pendaftaran PPDB online SMP jalur prestasi karakteristik telah ditutup sejak beberapa waktu lalu. Hasil seleksi PPDB online jalur prestasi karakteristik pun telah diumumkan, Kamis, (10/06/2021). Dari 2213 pendaftar dan pagu total per SMPN masing-masing 330 siswa, terdapat 811 calon peserta didik baru yang diterima di 8 SMP Negeri di Kota Kediri.
Selain melalui PPDB jalur prestasi karakteristik, Kepala Dinas Pendidikan Kota Kediri, Siswanto menjelaskan bahwa calon peserta didik yang belum lolos dapat mengikuti PPDB zonasi.
“Untuk yang belum diterima jangan panik, jangan khawatir. Karena masih ada PPDB zonasi yang akan diselenggarakan pada 21, 22, dan 23 Juni nanti,” jelasnya.
Lebih lanjut Siswanto menjelaskan bahwa seleksi PPDB zonasi hanya dapat diikuti oleh calon peserta didik yang berasal dari Kota Kediri. Dan untuk zonasi tidak berdasarkan wilayah kecamatan/kelurahan melainkan zona kota Kediri.
” Penentu PPDB zonasi bukanlah zona tempat tinggal berdasarkan radius, melainkan dari bobot nilai,” terangnya.
Menurut Siswanto hal tersebut dikarenakan tidak meratanya penyebaran lokasi sekolah SMP negeri di Kota Kediri. Sehingga zonasi dibuat satu wilayah Kota Kediri.
“Penyebaran SMP paling banyak berada di Kecamatan Mojoroto dan Kecamatan Kota, sedangkan di Kecamatan Pesantren hanya ada 1 SMP. Kasian kalau penentunya menggunakan zonasi tempat tinggal,” jelasnya. bby