News Feed

Wilayah Kec Grogol Kediri Terendam Banjir, Sejumlah Warga Dievakuasi

satuwarta.id – Hujan yang mengguyur pada Kamis, (20/01/2022) sore hingga malam mengakibatkan wilayah Kecamatan Grogol, Kabupaten Kediri, terendam banjir.

Salah satu wilayah terparah yang terendam banjir adalah di Dusun Plosolanang, Desa Gambyok, Kecamatan Grogol, Kabupaten Kediri.

Di wilayah tersebut, ketinggian air mencapai pinggang orang dewasa. Akibatnya sejumlah warga yang rumahnya sudah terendam air cukup parah harus dievakuasi oleh tim BPBD Kabupaten Kediri bersama TNI-POLRI.

Warga yang dievakuasi sementara tinggal di kantor desa Gambyok dan juga rumah saudaranya. Warga dievakuasi sekitar pukul 11 malam. ” Tadi ada dua KK yang dievakuasi ke sini (kantor desa) dan tiga KK dijemput saudaranya. Warga yang rumahnya terendam banjir sekitar 40an KK, ” tukas Kepala Desa Gambyok Gunawan, Jumat, (21/01/2022).

Selain curah hujan yang memang tinggi dalam beberapa waktu belakangan, banjir juga disebabkan sungai Hadisingat yang ada di Kecamatan Banyakan sudah tak mampu lagi menampung debit air dan meluap, dan mengalir ke sejumlah wilayah yang lebih rendah.

Sementara itu, Dian salah satu warga mengungkapkan hujan mulai turun sekitar Kamis, (21/01/2022) siang, hingga malam hari.

Dian, yang rumahnya lebih tinggi sekitar 20 cm dari jalan mengatakan air masuk hingga ke bagian belakang rumah. ” Sampai sampai dapur belakang, kamar, ruang tamu,” tambahnya. bby

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close