Waspadai Tuan Rumah Blitar Poetra FC

satuwarta.id – Perseta Tulungagung mewaspadai Blitar Poetra FC sebagai kompetitor kuat di penyisihan grup liga 3 Jatim.
Hal itu diungkapkan Manajer Perseta Tulungagung Eko Tommy Hartanto. ” Yang paling diwaspadai tuan rumah Blitar Poetra FC. Kita waspadai ( jadi pesaing) untuk lolos, ” tukas pria dengan panggilan akrab Tommy ini.
Selain status tuan rumah, skuad Blitar Poetra FC memiliki kedekatan tersendiri dengan Perseta Tulungagung.
” Di situ terdapat pemain putra Tulungagung. Sekitar tujuh pemain dari Tulungagung, yang sebelumnya juga tergabung di Perseta. Jadi sering ketemu dengan pemain kita juga, ” tambah Tommy lagi.
Meskipun begitu, Perseta tak gentar. 3 poin penuh ditargetkan ketika menantang Blitar Poetra FC. ” Harus fight, harus bertarung (untuk menang), ” tegas Tommy.
Perseta sendiri kurang lebih sebulan terakhir telah melangsungkan 3 kali ujicoba yang semua berakhir dengan kemenangan. bby



