Bertekad Bangkitkan Kejayaan Macan Putih Persik Kediri

satuwarta.id – Javier Roca pernah berpetualang di sejumlah klub Indonesia selama periode 2003-2012. Bergabung bersama Persik Kediri membangkitkan kenangan pria asal Chile tersebut.
Javier paham bagaimana sejarah Persik saat itu, dengan Javier sendiri sempat beberapa kali berhadapan dengan tim kebanggaan kota Tahu itu.
” Tim yang juara Liga dalam 2 periode 2003, 2004 yang saya pernah lawan juga. Dengan pemain yang hebat waktu itu, baik legiun asing dan legiun lokal, ” ujar Javier Roca.
Kedepan Javier bertekad untuk membawa Persik kembali bangkit, seperti era kejayaannya.
” Saya akan berusaha untuk kembalikan Persik Kediri di posisi dulu. Macan putih harus keluar lagi. Saya ditugaskan dan percaya kalau memang pemain ini bisa (membawa) keluar Macan putih lagi, ” tegas Javier Roca.
Dengan membawa Persik kembali jaya, Javier yakin bisa semakin merebut hati suporter. Baik di lokal Kediri ataupun wilayah sekitar Kediri.
” Membuat senang suporter Kediri dan sekitarnya, ” tuturnya.bby



