NEWS

Tim Gabungan Periksa Kru Angkutan Umum Terminal Pare, Berikut Hasil Temuannya

satuwarta.id – Untuk memastikan keselamatan berkendara, tim gabungan yang terdiri dari Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Kediri, Dinas Perhubungan, dan Polres Kediri menggelar tes urine acak bagi pengemudi angkutan umum di Terminal Pare pada Kamis (20/3/2025) siang.

Ketua Tim Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNN Kabupaten Kediri Rusdi Danurwindo mengungkapkan, dalam pemeriksaan itu ada 7 indikator yang menjadi fokusnya, meliputi ganja, sabu-sabu, amfetamin, dan beberapa obat-obatan yang mengandung narkotika.

Pemeriksaan tes urine pun dilakukan terhadap 19 pengemudi angkutan umum. Hasilnya, 1 orang terindikasi positif, sementara 18 lainnya dinyatakan negatif.

“Kami akan lakukan asesmen lebih lanjut terkait hasil temuan ini,” ujar Rusdi.

Rusdi menjelaskan, asesmen itu perlu dilakukan lantaran faktor terindikasi positif bisa saja dipengaruhi banyak hal, termasuk pengaruh obat seperti obat kanker dan obat batuk.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Kediri, AKP I Made Jata Wiranegara, menegaskan bahwa operasi ini bertujuan untuk meningkatkan keselamatan penumpang serta memastikan para pengemudi dalam kondisi prima saat bertugas.

“Langkah ini diambil untuk mencegah kejadian-kejadian yang tidak diinginkan, khususnya di wilayah hukum Polres Kediri,” tegasnya.

Selain melakukan tes kesehatan, lanjut Jata, pihaknya juga menemukan seorang pengemudi truk yang membawa muatan melebihi kapasitas. Setelah dilakukan pemeriksaan, diketahui bahwa pengemudi tersebut tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) yang sesuai ketentuan.

“Ternyata SIM yang dimiliki masih berjenis SIM A, sehingga kami melakukan penindakan berupa tilang,” jelasnya.

Jata menambahkan, tim gabungan berkomitmen akan terus melakukan pemeriksaan kesehatan bagi pengemudi angkutan umum serta menindak kendaraan yang tidak memenuhi standar kelayakan jalan, termasuk yang melebihi kapasitas muatan.ind

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close