News Feed

Viral Demo Tolak PPKM Darurat, Gus Ab : Jangan Terprovokasi Kelompok Tak Bertanggung Jawab

satuwarta.id – Awal pekan ini beredar luas di media sosial dan grup whatsapp ajakan demo menolak PPKM Darurat. Leaflet tersebut beredar luas di masyarakat baik melalui media social maupun grup whatsapp.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Tanfidziyah PCNU Kota Kediri, KH Abu Bakar Abdul Jalil meminta masyarakat untuk tidak terpancing. Menurut Gus Ab, panggilan akrabnya – didalam leaflet yang viral tidak jelas siapa penanggungjawabnya.

“Tidak perlu diikuti karena tidak ada yang bertanggungjawab. kalua Gerakan menentang pemerintah yang dirugikan kita semua. Kita akan rugi , apalagi kalau sampai ada pengerahan masa , banyak mudhorotnya dibandingkan manfaatnya,” uar KH Abu Bakar Abdul Djalil, Senin, (12/07/2021).

Dalam leaflet yang beredar, demo menolak PPKM Darurat disebut akan dilakukan pada 15 Juli 2021 di Kantor Pemkab Kediri dan Pemkot Kediri.

” Ada solusi selain aksi mengerahkan masa yakni menggelar dialog. Intinya jangan terprovokasi oleh kelompok yang tidak bertanggung jawab yang akan merugikan kita semua,” kata pria yang juga Ketua Dewan Masjid Kota Kediri ini.bby

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close