OLAHRAGA

Terkesan Dengan Sambutan Pemain Persik

satuwarta.id – Pelatih baru Persik Kediri Javier Roca, langsung memimpin latihan skuad Persik Kediri di hari pertama kedatangannya di Kota Kediri. 

Kamis, (11/11/2021) pria yang pernah satu dekade lebih menjadi pemain di Indonesia itu tampak semangat memberi instruksi kepada para pemain Persik Kediri.  Javier mengaku terkesan dengan sambutan para pemain Persik Kediri.

”  Dari pemain sangat aktif. Mereka sudah pemain profesional, sudah lama di di sepak bola. Jadi  pesan saya langsung sampai. Itu  membuat saya senang, ” tutur Javier Roca.

Kedepan, Javier berharap para pemain bisa semakin cepat menerima taktik dan metode latihan baru yang ia terapkan.  Di hari pertamanya bersama Persik, Javier lebih fokus ke kebugaran pemain dengan memanfaatkan bagian kecil lapangan.

” Kita lihat ke depan bagaimana progres pemain-pemain dengan, bisa dibilang metodologi yang baru yang saya coba terapkan, ” tukasnya lagi.

Javier menambahkan para pemain, Persik akan kembali berkumpul pada Jumat dan Sabtu pagi untuk koordinasi.

”  Besok baru kita mulai pikirkan pertandingan tanggal 19. Jadi kita kumpul lagi besok sama Sabtu pagi. Selanjutnya kita masih tunggu koordinasi soal lapangan. Senin kita lihat seperti apa, ” ujar pria yang pernah bermain bersama Persija Jakarta itu.bby

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close