Waktu Mepet, Segera Masuk Latihan Taktikal Permainan

satuwarta.id – Meski berada di kasta ketiga sepakbola Indonesia, Liga 3 bukanlah sekedar kompetisi penggembira.
Jalannya kompetisi yang cukup panjang membuat setiap klub yang ambil bagian perlu menata diri dengan matang.
Pelatih Persedikab Tony Ho mengungkapkan meski pemain belum lengkap, latihan akan segera bergeser pada sektor taktikal. ” Tidak bisa menunggu lama lagi, ” tegasnya.
Seperti diketahui tim berjuluk Bledug Kelud masuk ke dalam group A di babak penyisihan tingkat provinsi Jawa Timur.
Pada grup A tersebut berisi 5 tim didalamnya diantaranya Persedikab, PSBI Kabupaten Blitar, PSID Jombang, Persem Mojokerto dan Persekam Metro FC.
” Saya coba berikan pemahaman pada pemain bagaimana dia berbicara trimomen, kemudian transisi dari menyerang ke defending, lalu sebaliknya dari defending transisi menyerang, ” tambah legenda PSM Makassar itu. bby



