Diduga Bingung Biaya Tunangan, Pemuda di Kediri Nekat Gantung Diri

satuwarta.id – Seorang pemuda, warga Dusun Paras Desa Banjarejo Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri ditemukan gantung diri di rumahnya. Korban Rike Dwi Ilalang (21), ditemukan adiknya dalam posisi menggantung di tiang belakang rumahnya menggunakan tali warna biru.
“Tidak kecurigaan kepada kakaknya. Karena sebelum ditemukan meninggal korban sempat melayani seorang pembeli tabung gas elpiji,” tukas Kapolsek Ngadiluwih AKP Iwan Setyo Budi, Sabtu (2/10/2021).
AKP Iwan menambahkan, korban diduga mengalami depresi masalah keuangan menjelang pertunangan.
“Diduga korban mengalami depresi karena tidak punya uang untuk pertunangan. Sementara itu korban ini dijanjikan oleh ibunya yang bekerja di luar negeri akan dikirimi uang,” tutur AKP Iwan.
Dari pemeriksaan petugas Polsek Ngadiluwih dan Tim Identifikasi serta dokter Puskesmas, tidak ditemukan adanya tanda-tanda bekas akibat penganiayaan. “Korban murni bunuh diri,” pungkas AKP Iwan.



