OLAHRAGA

Sempat Diwarnai Ricuh di Akhir Laga, Persedikab Amankan 3 Poin Pertama Putaran 32 Besar

satuwarta.id – Persedikab Kabupaten Kediri mengamankan 3 angka pertama di 32 besar putaran nasional Liga 3 Grup W. Dalam laga melawan Maluku FC, Kamis, (17/02/2022) Persedikab menang 3-2.

Di laga itu, Persedikab ketinggalan lebih dulu lewat gol pemain Maluku FC Yosse Andre di menit 13. Persedikab pun bekerja keras mengejar ketertinggalan. Di menit 35, Aan Trika Pratama kembali menyamakan kedudukan imbang 1-1.

Memasuki babak kedua, Maluku FC kembali memimpin. Gol Fandri Bola di menit 66 menjadikan kedudukan berubah 2-1. Unggul, Maluku FC justru harus bermain dengan 10 pemain. Sang pencetak gol Yosse Andre harus terusir setelah menerima kartu kuning kedua di menit 74

Unggul jumlah pemain, Persedikab meningkatkan serangan. Tak menunggu lama, tepatnya di menit 79, top skor Persedikab Ferry Cahyo kembali menambah pundi golnya untuk menyamakan kedudukan 2-2.

Kepercayaan diri Persedikab pun meningkat. Di sisa waktu yang ada, Persedikab terus menekan pertahanan Maluku FC. Di masa injury time kerja keras itu menuai hasil. Aan Trika kembali mencatatkan diri di papan skor, mengubah kedudukan menjadi 2-3 untuk keunggulan tuan rumah.

Usai gol terakhir, laga memanas. Pihak Maluku FC yang menilai menit injury time berjalan lebih lama dari yang seharusnya langsung menyerbu masuk lapangan. Dalam kericuhan itu, sejumlah ofisial dan pemain Maluku FC berusaha mengejar dan menghajar wasit.

Beruntung petugas gabungan langsung sigap. Jajaran TNI-POLRI segera mengamankan wasit untuk mencegah kericuhan berlarut-larut. Terkait kepemimpinan wasit sendiri, pihak Maluku FC menegaskan akan melakukan protes dan banding. bby

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close