News Feed

Sebulan Pasca Kenaikan BBM, Tim Satgas Pangan : Harga Aman dan Stabil

satuwarta.id – Sebulan usai kenaikan BBM, bahan pangan pokok di Kabupaten Kediri yang rawan mengalami kenaikan harga usai seperti cabai, bawang merah, bawang putih, telur ayam ras, daging ayam potong, daging sapi, dan minyak goreng terpantau stabil.

Dari pantauan tim Satgas Pangan Kabupaten Kediri di pasar gurah, untuk beras premium harga berada di kisaran Rp12.500 perkg.untuk beras medium IR berada pada kisaran Rp10.500 – 11.700 per kg dengan stok rata-rata di pedagang masih di atas 100 kg. Harga gula di pasar Gurah Rp12.500 per kg.

Untuk minyak goreng jenis curah dibandrol Rp13 ribu per kg, Minyakita 13.000 per liter semua masih di bawah HET yang telah ditetapkan dengan stok di pedagang juga diatas 100 kg untuk curah, dan diatas 50 botol untuk Minyakita.

Telur masih Rp22 ribu, lalu untuk komoditas bawang merah pada kisaran harga Rp30 ribu per kg dan bawang putih Rp22 ribu per kg. “Harga relatif stabil, tidak terlalu naik ataupun tidak terlalu turun,” ujar Ketua Satgas Pangan Kabupaten Kediri Tutik Purwaningsih, melalui anggota Satgas Pangan Kabupaten Kediri Hary Mulyanto, Kamis (29/09/2022).

Tim Satgas Pangan Kabupaten Kediri juga melakukan pengawasan dan pemantuan ke salah satu produsen beras besar di wilayah Gurah. Di pabrik tersebut, Satgas Pangan memastikan proses produksi dan ketersediaan beras masih aman. Tim Satgas Pangan sendiri terdiri dari Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan, Dinas Perdagangan, TNI-Polri, DPMPTSP, Bagian Perekenomian, Dinas Pertanian dan Perkebunan (Dispertabun), Bagian Hukum serta Bulog. tam

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close