KABAR DESA

Ribuan PJU Terpasang, Jalan Minim Penerangan di Kediri Jadi Prioritas

satuwarta.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri melalui Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman telah menyelesaikan sekitar 1300-1500 unit lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) sepanjang tahun 2023.

Kepala Bidang Kawasan Permukiman Ainur Rozi menjelaskan, ribuan pemasangan unit itu menyusul PJU sebagai program rutin setiap tahunnya.

“Tahun 2023 telah dipasang antara 1300-1500 unit di 26 kecamatan se-Kabupaten Kediri,” kata Rozi, Kamis (4/1/2024).

Program yang menelan anggaran Rp44 miliar itu, pemerintah daerah menitikberatkan ruas jalan yang masuk dalam skala prioritas minim penerangn. Seperti area persimpangan, daerah rawan kriminalitas, dan kecelakaan.

Meski dinilai masih cukup banyak ruas jalan yang membutuhkan penerangan, Rozi menyebut faktor kekurangan pembangunan tersebut karena menyesuaikan ketersediaan anggaran.

“Cuman ketersediaan yang menjadi pertimbangan kami. Tapi harapannya Kabupaten Kediri semakin terang, seluruh jalan bisa tercukupi oleh PJU,” jelas Rozi.

Selain pembangunan PJU, Pemerintah Kabupaten Kediri juga berkomitmen untuk melakukan perbaikan penerangan yang mengalami kerusakan.

Hal itu dibuktikan adanya pemantauan secara intens yang bertujuan agar masyarakat dapat mengadukan tatkala terjadi gangguan melalui pihak desa maupun call center.

“Kalau ada yang rusak mereka (masyarakat) dapat lapor melalui call center. Baru kita agendakan ke lapangan. Karena permasalahannya kenapa itu perlu dicek ke lapangan,” pungkasnya.ind

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close