NASIONAL

Pemkab Kediri Targetkan RPJP Selesai Akhir Tahun 2024

satuwarta.id – Pemerintah Kabupaten Kediri kini mulai melakukan penyusunan draf rancangan awal Rencana Program Jangka Panjang Daerah (RPJPD) tahun 2025-2045.

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana menyampaikan, rancangan yang dimaksud yakni sebagai tonggak dalam rangka menyusun konsep pembangunan jangka panjang, terlebih dalam konsep Kediri yang lebih Berbudaya.

Menurut Mas Dhito, sapaan akrabnya, saat ini masih banyak komponen yang harus dituntaskan. Seperti halnya pada bidang pendidikan, pertanian, kualitas layanan kesehatan, masalah kemiskinan, dan stunting.

“Itu kaitannya dengan reformasi birokrasi,” kata Mas Dhito, Jumat (17/11/2023).

Oleh karena itu, pihaknya berharap terdapat lompatan strategis pada waktu mendatang. Apalagi dengan hadirnya Bandara Internasional Dhoho, Kediri akan menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru, terutama di wilayah Jawa Timur bagian barat.

“Maka dari itu, penting untuk menentukan rencana yang harus kita lakukan selama 20 tahun ke depan. Itu yang tengah kami tekankan,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Bappeda Kabupaten Kediri Moch Saleh Udin mengatakan, saat ini tengah memasuki proses penyempurnaan terhadap tatanan konsep yang telah dirancang sebelumnya.

Hal itu menyikapi beberapa masukan yang diajukan oleh masyarakat di tingkat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan kecamatan. Sebagaimana perancangan tersebut harus berdasarkan kesepakatan bersama melalui Musrembang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan).

“Artinya saat ini masih tahapan rancangan awal setelah dilakukan konsultasi publik yang menitikberatkan pada seluruh instansi pemerintah,” katanya, Jumat (17/11/2023).

Seperti diketahui, bahwa Pemerintah Daerah diharuskan untuk meresmikan RPJP, sebelum berlangsungnya kegiatan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) tahun 2024.

Oleh karena itu, Udin menargetkan rancangan jangka panjang tersebut dapat terselesaikan di akhir tahun 2024.

“Targetnya dapat diselesaikan di akhir tahun depan. Sehingga tahun 2025 telah memiliki RPJP daerah sebagai pedoman bupati dalam menjalankan seluruh program,” terangnya.

Adapun, setelah dilakukan pelantikan bupati pada tahun depan, juga akan merancang penyusunan terhadap Rencana Program Jangka Menengah (RPJM) daerah.ind

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close