KESEHATAN

Belasan Penghuni Panti Asuhan Terpapar Covid-19, Dirawat di Ruang Isoter

satuwarta.id – Ruang Isolasi terpusat Kota Kediri yang sudah sejak beberapa waktu lalu diaktifkan kembali kini mulai terisi.

Pada 8 Februari satu warga kota Kediri dirawat , kemudian pada 10 Februari siang ada 13 orang yang menyusul.

” Kita merawat 14 orang. Pada 8 Februari masuk 1 orang , dan hari ini masuk 13 orang. Termasuk transmisi lokal, ” tutur Kepala BPBD kota Kediri Indun Munawaroh, Kamis, (10/02/2022).

13 orang yang masuk pada Kamis siang mayoritas adalah anak-anak dan remaja umur 13 sampai 19 tahun.

Mereka berasal dari salah satu panti asuhan yang ada di kota Kediri.  Anak-anak dan remaja ini terpaksa dirawat di ruang isoter setelah salah satu penghuni panti terindikasi terpapar covid-19.

Setelah dilakukan pemeriksaan dan tracing diketahui ada 13 orang yang terpapar covid-19.

” Untuk mengurangi transmisi lokal di panti, akhirnya dipisahkan antara yang terkonfirmasi positif dengan warga lainnya, ” tambah Indun lagi. bby

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close