WEK 2021, Vendor Pernikahan ‘Berburu’ Calon Pengantin

satuwarta.id – Sempat tiarap akibat pandemi , dunia vendor pernikahan pelan-pelan mulai menggeliat. Hal itu bisa dilihat di Wedding Expo Kediri (WEK) 2021.
Setidaknya 38 vendor pernikahan turut ambil bagian di ajang yang dihelat di Kediri Town Square itu.
” Wedding Expo Kediri harusnya dilaksanakan pada bulan Agustus lalu terpaksa harus mundur sampai ke Desember karena kondisi PPKM juga. Protokol kesehatan juga diterapkan dengan ketat, ” ujar Spec Director Wedding Expo Kediri Desi Novita Hapsari, Jumat, (03/12/2021).
Mulai dari Wedding Organizer, dekorasi, rias, foto, video, katering, hantaran baik dari wilayah Kota Kediri dan Pare menampilkan yang terbaik untuk menarik calon-calon pengantin. Terutama untuk mereka yang akan menikah tahun depan.
” Istilahnya kita mancing ikan. Kita yang maju, kita ke depan kita menghampiri para klien, ” tutup Desi. bby



