News Feed

Pasang Papan Peringatan, Cegah Sungai Jadi Tempat Sampah Dadakan

satuwarta.id – Membuang sampah sembarangan berpotensi mengakibatkan banjir.  Terutama di musim penghujan. Himbauan untuk membuang sampah pada tempatnya terus dilakukan Pemerintah kota Kediri, melalui Dinas Lingkungan Hidup, Kebersihan dan Pertamanan (DLHKP)

Salah satunya melalui pemasangan papan tanda peringatan di sejumlah titik yang tak semestinya jadi tempat pembuangan sampah, seperti jembatan kecil di Kelurahan Kaliombo.

Titik tersebut memang salah satu titik dengan timbunan sampah yang cukup banyak sebelumnya.

” Sudah jalan sejak bulan-bulan kemarin. Kita fokuskan di tempat yang bukan seharusnya dibuangi sampah. Diantaranya Jalan Brawijaya, Jalan Veteran. Namun karena musim hujan mulai datang, lalu ada kejadian di Batu juga instruksi dari Pak Wali,  kita lebih menitikberatkan daerah selokan dan aliran sungai, ” ujar Kepala DLHKP Kota Kediri Anang Kurniawan.

Kedepan, pemasangan tanda peringatan itu juga akan ditambah di titik-titik aliran sungai lainnya. ” Kita akan menyisir di aliran-aliran sungai mana yang akan kita pasang walaupun sebenarnya di beberapa ini sungai sebelumnya juga sudah terpasang tanda peringatan, ” tukas Anang lagi.

Anang juga menjelaskan ada sanksi yang menanti bagi masyarakat yang membuang sampah sembarangan. Sanksinya sendiri sudah diatur dalam Perda.

“Namun demikian kami lebih menekankan sosialisasi,  edukasi pada masyarakat. Jadi bagaimana masyarakat sadar harus membuang sampah di tempat yang seharusnya, ” tegas Anang. bby

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close