Meski Kandas, Triple’s Kediri Tutup 32 Besar Liga 4 Jatim Dengan Kemenangan Telak 5-0

satuwarta.id – Triple’s Kediri menutup laga pamungkas Grup FF 32 besar Liga 4 Jawa Timur dengan kemenangan telak atas PSID Jombang, Jumat (24/1). Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Brawijaya, Kota Kediri tersebut, Triple’s Kediri berhasil mencatatkan kemenangan 5-0.
Gol-gol kemenangan Triple’s Kediri dicetak oleh Alvin Raditya Mahardika dengan dua golnya pada menit ke-24 dan 74. Sementara tiga gol lainnya masing-masing diciptakan oleh Ridho Nurdya Adhani Setiawan (50’), M Khadafi (54’), dan Wahyu Wijanarko (64’).

“Pertandingan berjalan dengan seru, banyak sekali peluang, tapi sayangnya anak-anak juga tidak bisa mengonversi semua menjadi gol. Skor 5-0 saya kira sudah maksimal. Pemain sudah berusaha keras menciptakan banyak gol untuk pertandingan ini,” ujar Asisten Pelatih Triple’s Kediri M. Abdullah Choirul Umar.
Sayangnya meski menang telak, Triple’s Kediri gagal melangkah ke babak 16 besar Liga 4 Jatim. Selama 32 besar Triple’s Kediri mengumpulkan 4 poin hasil dari satu seri dan satu kali menang. Poin mereka kalah dari Persenga Nganjuk yang ada di posisi runner-up dengan 5 poin.
Meski tidak lolos, Choirul Umar menegaskan Triple’s Kediri dibangun dengan visi jangka panjang.

Komposisi pemain yang sebagian besar berusia 18-20 tahun bisa menjadi pondasi untuk perkembangan sepak bola di Kediri pada masa mendatang. Para pemain yang ada sekarang selain murni binaan Triple’s, ada juga yang datang dari SSB di Kota dan Kabupaten Kediri.
“Ibarat kita membangun itu fondasinya sudah kuat. Harapan saya impact-nya di tahun-tahun yang akan datang, para pemain ini bisa lebih progress lagi. Baik prestasi untuk timnya maupun secara individu,” tegasnya. tam



