Lifestyle

McDonald’s Gandeng NewJeans Manjakan Para Bunnies

satuwarta.id – McDonald’s Indonesia berkolaborasi bersama grup kpop NewJeans. Bertajuk ‘NewJeans Chicken Dance Campaign’, kolaborasi ini dirancang khusus untuk mengenalkan kelezatan menu ayam McDonald’s yang dapat dinikmati oleh para konsumen sambil merayakan kegemarannya terhadap NewJeans.

NewJeans Chicken Dance Campaign berlangsung di Indonesia selama periode 12 Juli-27 Agustus 2023. “Semoga NewJeans Chicken Dance Campaign ini dapat berkesan dan menjadi kenangan khusus bagi semua penggemar McDonald’s dan juga Bunnies (sebutan untuk fandom NewJeans) yang ada di Indonesia,” kata Caroline Kurniadjaja, Associate Director of Marketing McDonald’s Indonesia.

Membawa pesan “A whole new crispiness that makes us dance, a whole new Chicken World”, NewJeans Chicken Dance Campaign mengedepankan momen-momen bahagia yang dibagikan McDonald’s Indonesia.

Selain iklan yang dibintangi langsung oleh kelima anggota grup penyanyi wanita asal Korea Selatan tersebut, kolaborasi McDonald’s Indonesia bersama pelantun lagu “OMG” dan “Hype Boy” ini juga menghadirkan kemasan khusus untuk pembelian beberapa menu tertentu, termasuk kategori menu yang disebut K-Meals.

Kemasan tersebut spesial karena menampilkan beberapa item, di antaranya: logo M yang merupakan simbol identitas McDonald’s, burger, kentang goreng, dan karakter kelinci khas NewJeans yang membuat kemasan menjadi lebih istimewa. Adapun menu yang termasuk ke dalam kategori K-Meals adalah Paket McSpicy berukuran Large, Paket McNuggets berukuran Large, PaNas Spesial berukuran Large, dan PaNas Wings berukuran Large.

Selain kemasan produk yang didesain khusus, kolaborasi ini juga akan memberikan post card atau stiker menggemaskan kepada setiap pelanggan yang membeli K-Meals. Stiker dan post card tersebut memiliki desain dan bentuk yang berbeda-beda setiap minggunya selama periode NewJeans Chicken Dance Campaign sehingga dapat dikoleksi oleh para penggemar McDonald’s dan NewJeans.

Lebih dari itu, McDonald’s Indonesia dalam NewJeans Chicken Dance Campaign ini juga menawarkan McDonaldsxNewJeans Special Gift yang eksklusif didatangkan langsung dari Korea Selatan.

NewJeans Chicken Dance Campaign semakin meriah dengan adanya dekorasi khusus beberapa restoran McDonald’s Indonesia yang dihiasi pernak-pernik identik New Jeans, seperti hiasan langit-langit (hanging mobile), stiker, dan standee kelima anggota NewJeans: Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein.tam

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close