Musim Penghujan Tiba, Pantau Titik Genangan dan Pohon Tumbang
satuwarta.id – Hujan deras mulai mengguyur Kota Kediri beberapa waktu terakhir. Mengantisipasi terjadinya genangan, Pemkot Kediri melalui BPBD Kota Kediri melakukan pemantauan menyeluruh pada setiap titik yang berpotensi terjadi genangan.
“Seperti kemarin Minggu (31/10), kami lakukan pemantauan di beberapa titik genangan dan memberi peringatan ke masyarakat yang melintas di titik tersebut. Selain itu kami juga koordinasikan dengan instansi terkait dalam hal ini Dinas PUPR,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Kota Kediri Indun Munawaroh, Senin, (01/11/2021).
Selain itu, proses pemantauan debit air juga dilakukan di Sungai Kresek Kelurahan Ngadirejo dan Sungai Kedak di Kelurahan Ngampel.
“Kami memantau melalui Early Warning System yang ada di kedua sungai tersebut secara rutin tergantung potensi bencana,” lanjut Indun.
Pada kondisi pancaroba, BPBD Kota Kediri juga fokus pada peringatan dini dari BMKG Juanda terkait hujan disertai angin kencang dan petir dan kecepatan angin yang berpotensi angin kencang.
Seperti halnya yang terjadi di area Pasar Mrican, terdapat laporan pohon tumbang dan langsung ditangani oleh BPBD Kota Kediri pada Senin (1/11) sore.
Tidak hanya itu, Peningkatan kapasitas Tim Unit Reaksi Cepat (URC) BPBD Kota Kediri yang berjumlah 12 orang juga telah dilakukan, selain persiapan alat-alat evakuasi.
“Untuk peningkatan kapasitas lebih kepada bagaimana melakukan asesmen awal terhadap kejadian bencana serta olah fisik,” ujar Indun lagi. bby



