Sopir Truk Penabrak Elf di Gampengrejo Dibekuk di Sidoarjo

satuwarta.id – Setelah sempat kabur dari TKP, sopir truk trailer yang menabrak elf dan menewaskan 4 orang di jalan raya jurusan Kediri-Kertosono tepatnya di Desa Gampeng Kecamatan Gampengrejo, Sabtu pagi kemarin (27/11/2021) akhirnya diamankan
Jajaran Satlantas Polres Kediri.
Petugas unit Laka Satlantas Polres Kediri kurang dari sehari berhasil mengamankan sopir truk, bersama dengan truk trailer yang dikendarai pelaku. Kondisi truk mengalami kerusakan pada bagian bodi samping kanan, karena bertabrakan dengan elf.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Kediri Ipda Aris Wigiarto mengungkapkan setelah dilakukan pemeriksaan saksi dan serangkaian penyelidikan sopir itu ditangkap di wilayah Sidoarjo.
“Kemarin malam pelaku kami sudah amankan. Pelaku kami amankan di Kecamatan Taman Sidoarjo. Untuk pelaku berinisial AS 45 tahun asal Tulungagung. Pelaku saat ini masih dimintai keterangan,” tutur Ipda Aris, Minggu (28/11/2021).
Seperti diketahui kecelakaan maut melibatkan mobil elf dan truk trailer terjasi di Gampengrejo Kabupaten Kediri sekitar 04.23 WIB, Sabtu (27/11/2021).
Mobil elf dengan satu sopir dan 9 penumpang yang merupakan rombongan Pondok Pesantren Gadingmangu, Jombang.
4 orang tewas dalam kecelakaan tersebut, sedangkan lainnya luka parah.bby



