News Feed

Lebar Ideal Jalur Evakuasi Kelud 5-6 Meter

satuwarta.id – Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana mengintruksikan kepada Dinas PUPR dan Dinas Perkim untuk lebih memperhatikan jalur evakuasi Gunung Kelud.

Hal serupa turut diungkapkan Kepala Pelaksana BPBD kabupaten Kediri Slamet Turmudi. 

Slamet menuturkan dengan jalan yang lebih luas, jika sewaktu-waktu terjadi erupsi Kelud, mobilisasi warga akan lebih leluasa.

“Tahun ini PU sudah merencanakan untuk memperluas jalur evakuasi. Kalau sudah kita siapkan jadi aman, ” ujar Slamet Turmudi.

Slamet menambahkan saat ini jalur evakuasi memiliki lebar sekitar 3 meter. Untuk makin memudahkan mobilisasi warga dibutuhkan setidaknya lebar 5-6 meter. ” Nanti akan disiapkan oleh Dinas PUPR, ” ujar Slamet lagi.

Instruksi Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana kepada Dinas PUPR dan Perkim untuk lebih memperhatikan jalur evakuasi Kelud terlontar ketika memimpin apel kesiapsiagaan bencana dan pengukuhan FPRB Kabupaten Kediri.

” Saya minta jalur evakuasi Gunung Kelud diperhatikan, terutama yang ada di Ngancar. Ini jangan sampai kejadian evakuasinya terhambat karena akses jalannya tidak baik, ” ujar Mas Dhito, sapaan akrab Bupati Kediri, Kamis, (27/01/2022).

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close