OLAHRAGA

Latihan Malam, Optimalkan Waktu Sekaligus Tajamkan Taktikal

satuwarta.id – Kick-off putaran nasional Liga 3 dijadwalkan pada 6 Februari nanti. Dengan waktu yang makin dekat, Persedikab Kediri mengoptimalkan waktu yang ada memantapkan persiapan.

Pada Rabu, (26/01/2022) malam Persedikab menggelar uji tanding internal. Digelar di Stadion Canda Bhirawa, Kediri, tim dibagi menjadi dua yakni Merah dan Biru.

Tim Biru dan Merah rupanya sama-sama kuat, dengan hasil imbang 2-2 menjadi penutup game tersebut.

Pelatih Persedikab Tony Ho sebelumnya mengungkapkan memang telah berencana melakukan latihan di malam hari. Hal itu dilakukan mengingat waktu persiapan juga makin menipis.

” Saya mau coba main malam,  coba kami internal dulu, game internal kemudian terakhir cari lawan (tanding), ” ujar Tony Ho beberapa waktu lalu.

Latihan malam ini sendiri difokuskan pada taktikal, terutama pada sektor attacking dan set piece.

” Kombinasi kita kita attacking, Kemudian bagaimana transisi kita harus cepat. Ketika kita sudah kalah bola terakhir mungkin masalah set piece, ” tukas Tony Ho lagi. bby

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close