KPU Kabupaten Kediri Bakal Gelar 2 Kali Debat Paslon Pilkada 2024

satuwarta.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kediri bakal memberikan fasilitas bagi pasangan calon (paslon) calon bupati dan wakil bupati melalui pelaksanaan debat Pilkada 2024. Rencananya debat tersebut akan digelar sebanyak 2 kali.
Ketua KPU Kabupaten Kediri Nanang Qosim menyampaikan, pelaksanaan debat kampanye tersebut telah menjadi program yang ingin dicanangkan dalam proses Pilkada 2024. Momentum ini akan menjadi wadah bagi pasangan calon untuk memaparkan program yang akan direalisasikan.
“Kami juga memprosesi pelaksanaan debat kampanye sebanyak dua kali,” kata pria yang akrab disapa Nanang tersebut.
Untuk merealisasikan pelaksanaan debat kampanye, pihaknya akan berkoordinasi dengan masing-masing Liaison Officer (LO) pasangan calon. Termasuk dalam menentukan lokasi dan penjadwalan debat kampanye, serta mensosialisasikan tata tertib.
Adapun, terkait jadwal debat kampanye, Nanang Qosim memperkirakan akan dilaksanakan pada Bulan Oktober dan November 2024.
“Sesuai dengan aturan kami (KPU) untuk memperhatikan masukan dari LO pasangan calon. Karena debat itu tidak bisa diwakilkan, yang bersangkutan harus hadir,” ungkapnya.
Diungkapkan, Nanang merumuskan bahwa dalam debat terbuka antar pasangan calon akan ada yang bertugas menjadi panelis, tim perumus, dan moderator. Strategi ini akan memperlancar dan mengatur jalannya pelaksanaan debat kampanye antar pasangan calon.
Lebih lanjut, Nanang pun menjabarkan sistematika debat kampanye secara singkat. Seperti kedua paslon akan diberikan waktu untuk memaparkan visi misi, strategi dalam merealisasikan program sesuai Rancangan Program Jangka Panjang (RPJP) di Kabupaten Kediri.
“Kita juga membuka masukan atau pertanyaan dari masyarakat, berkaitan dengan komitmen pasangan calon terhadap pembangunan Kabupaten Kediri ke depan,” jelasnya.ind



