KESEHATAN

Kesadaran Untuk VCT Baik, Pemeriksaan Bakal Ditingkatkan

satuwarta.id – Kasus HIV/Aids di Kota Kediri dalam tiga tahun terakhir mencatatkan penurunan. Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kota Kediri Alfan Sugiyanto menuturkan kedepan pemeriksaan di lapangan akan terus ditingkatkan.

Hal itu diungkapkan Alfan Sugiyanto di peringatan Hari AIDS Sedunia di halaman Puskesmas Pesantren 1 Kota Kediri, Rabu, (01/12/2021). Deteksi dini HIV/Aids dituturkan Alfan biasanya dilakukan pemeriksaan VCT (Voluntary Counseling and Testing) di populasi kunci.

“Di 2019 ada 240 kasus, 2020 ada 239 kasus lalu di 2021 sampai Oktober kurang lebih 160 kasus. Tapi memang tidak bisa dibilang menurun karena saat pandemi terutama di gelombang pertama dan kedua, pemeriksaan di lapangan sangat berkurang. Sekarang ini kita coba mengejar. ” tutur Alfan Sugiyanto.

Peringatan Hari AIDS Sedunia tahun 2021 mengusung tema Akhiri AIDS : Cegah HIV, Akses Untuk Semua. Peringatan Hari Aids Sedunia dilakukan bersama Puluhan Orang Dengan HIV/AIDS (ODHA) dan waria yang tergabung dalam Komunitas Waria Kediri Raya.

Kegiatan juga diwarnai dengan pelepasan burung merpati, melukis tembok menggunakan cap tangan, hingga membagikan bunga mawar di jalan raya. Peringatan Hari AIDS Sedunia setiap tahun diperingati sebagai bentuk peningkatan kesadaran masyarakat terkait HIV/AIDS.

“Kesadaran masyarakat untuk pemeriksaan sangat baik. Dibuktikan dengan penemuan kasus 125 persen. Jadi sebenarnya penemuan kasus sudah melebihi, ini menunjukkan kesadaran masyarakat sudah baik untuk melakukan pemeriksaan VCT, ” ujar Alfan lagi.

Sementara itu Kepala Puskesmas Pesantren 1 Kota Kediri drg. Raya Mulyasari mengatakan tema Akhiri AIDS : Cegah HIV, Akses Untuk Semua juga memberikan pesan fasilitas layanan kesehatan tidak memilih-milih pasien, dan mempersilahkan siapapun ODHA untuk bergabung, baik untuk berobat ataupun memeriksakan diri. “Pasien kita tidak hanya dari lokal kota Kediri, tapi juga dari Jawa Barat. ” tuturnya. bby

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close