News Feed

ASN Kota Kediri Galang Aksi Berbagi, Bantu Warga Terdampak Pandemi

satuwarta.id – Aparatur sipil negara kota kediri menggalang aksi peduli, melalui gerakan berbagi untuk membantu warga kota Kediri yang terdampak pandemi covid-19.

Sesuai dengan instruksi Wali Kota Kediri, melalui masing-masing OPD, ASN mengumpulkan dana yang kemudian dibelikan makanan, minuman dan produk yang dibeli dari UMKM dan IKM di Kota Kediri.  Bantuan kemudian disalurkan kepada masyarakat yang mengalami kesulitan ekonomi akibat pandemi covid-19.

“Hasil belanjanya nanti diberikan khususnya para pekerja lepas seperti tukang becak, penjual makanan dirombong atau lapak, pedagang kaki lima dan sejenisnya,” terang Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar.

Pelaksanaan gerakan berbagi ini sudah tampak dilakukan oleh sejumlah OPD. Di Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan, staf yang masih menjalankan WFO terlihat antuasias mengikuti kegiatan tersebut.

Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kota Kediri Herwin Zakiyah menuturkan staf di Bagian Protokol dan Pimpinan sudah semangat untuk kegiatan berbagi, dan semakin semangat setelah adanya gerakan berbagi yang diinstruksikan Wali Kota Kediri.

” Uang dikumpulkan di satu orang kemudian dibelanjakan. Karena sebagian masih ada yang WFH, yang tidak hadir di kantor bisa melalui transfer. Setiap OPD punya kreatifitas masing-masing untuk pengumpulan,” kata Herwin Zakiyah, Rabu, (28/07/2021).

Sementara di hari yang sama, Dinas Sosial kota Kediri membagikan nasi kotak yang dibelikan dari pengumpulan dana para ASN. Pembagian dilakukan kepada sejumlah tukang becak dan pedagang kaki lima yang biasa mangkal di sekitar simpang empat RS Baptis. Setidaknya 200 kotak makanan dibagikan ke warga sekitar.

” Pembagian nasi kotak sebagai bentuk kepedulian ASN terhadap adanya pandemi covid-19. Sesuai himbauan walikota, setiap hari. Karena bergantian tiap OPD, Diharapkan bisa berlangsung satu bulan lebih. Meski kecil, diharapkan bisa membantu meringankan beban masyarakat di masa pandemi, ” tutur Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Kota Kediri, Candrawati Puspitorini yang ditemui di sela aksi berbagi. bby

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close