News Feed

Kehilangan Ortu Akibat Covid-19, 135 Anak Kota Kediri Terima Bantuan Kemensos

satuwarta.id – Dinas Sosial kota Kediri bersama Kementerian Sosial menyalurkan bantuan kepada anak-anak yatim, piatu, serta yatim piatu yang orang tuanya meninggal karena covid-19.

Bantuan sebesar Rp 200 untuk anak sekolah dan Rp 300 ribu untuk balita, disalurkan via rekening bank. Bantuan yang diberikan adalah periode bulan September sampai dengan Desember. Ada 135 anak yang telah disetujui Kemensos untuk menerima bantuan sosial tersebut, Jumat, (17/12/2021).

” Harapannya setidaknya kita bisa meringankan beban dari orang tua atau pendamping. Untuk yang anak sekolah bantuannya bisa untuk kebutuhan-kebutuhan sekolah, bisa untuk seragam, untuk sepatu, buku, alat tulis, kemudian yang untuk anak balita, bisa dibelikan sembako,” tutur Sub Koordinator Seksi Bimbingan Teknis Kemampuan Sosial, Balai Besar Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Fisik (BBRSPDF) Endang Budiyati.

Saat ini setidaknya 271 anak di Kota Kediri menjadi yatim, piatu, dan yatim piatu akibat covid-19. Pemerintah kota Kediri sendiri tahun depan akan memberikan bantuan khusus kepada anak-anak tersebut.

” Sudah jadi konsen wali kota untuk meringankan, orang tua yang masih ada. Semula pada 2021, tapi karena mepet kita berikan pada 2022. Kita sudah ada rencana itu, ” ujar Kepala Dinas Sosial Kota Kediri, Triyono Kutut Purwanto.

Kutut menambahkan dari data awal anak-anak yang terdampak covid-19 terdapat 362 anak, tapi setelah dilakukan verifikasi menjadi tinggal 271 anak. bby

Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close