News Feed

Pemkab Kediri Berikan Pendampingan Psikososial Anak Yatim-Piatu Korban Covid-19

satuwarta.id – Ketua Tim Penggerak PKK  Kabupaten Kediri, Eriani Annisa Hanindhito, bekerjasama dengan Dinas Sosial Kabupaten Kediri melakukan pendampingan psikososial bagi anak yatim, piatu dan yatim piatu yang ditinggal keluarganya karena covid-19.

Dalam kegiatan yang berlangsung di Balai Desa Maron Kecamatan Banyakan, Kamis (7/10/2021) itu selain memberikan pendampingan psikososial, Eriani Annisa Hanindhito juga menyerahkan secara simbolis paket bantuan serta peralatan ibadah kepada 23 anak yang hadir.

” Bimbingan psikososial ini merupakan perwujudan kehadiran pemerintah di  tengah masyarakat yang saat ini mengalami pandemi. Pemerintah hadir untuk memberikan motivasi dan dorongan bahwa mereka masih layak untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik lagi, ” ujar Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kediri Suharsono.

Suharsono menambahkan secara umum anak yang ditinggal oleh orang tua karena covid-19 berjumlah 896 sampai 900 orang anak. Nantinya pendampingan akan dilakukan secara bertahap.

” Untuk tahun ini sekitar 500 orang anak. Mereka kita dampingi secara sosiologis maupun psikologis. Selebihnya akan dilakukan tahun depan,” ujar Suharsono lagi. (adv/bby)

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close