WISATA

Webinar Ngopi, Menteri Parekraf-Bupati Kediri Sinergikan Langkah Bangun Sektor Parekraf

satuwarta.id – Kabupaten Kediri mempunyai banyak titik destinasi wisata. Sebelum pandemi covid-19 baik wisata alam, wisata budaya, wisata minat khusus ataupun wisata buatan di Kabupaten Kediri selalu mendatangkan banyak wisatawan.

Dalam webinar Ngopi (ngobrol penuh inspirasi) Sinergi Mas Menteri dan Mas Bupati Bangkitkan Parekraf Dan Budaya Kabupaten Kediri, Rabu, (16/09/2021) Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana mengungkapkan Kabupaten Kediri selama ini menerapkan strategi 3A  (Amenitas, Aksesibilitas dan Atraksi) dalam pengembangan pariwisata ekonomi kreatif (Parekraf), yang kedepan akan ditata lebih baik lagi.

” Untuk Akses kenapa akses wisata Kediri  seperti Batu? Karena infrastruktur masih minim. Ini nantinya akan diprogram di tahun-tahun kedepan. Sementara Amenitas, sebagai pendukung fasilitas, di Kelud Besuki tidak ada hotel sama sekali. Wisatawan yang ingin menikmati sunrise tidak ada penginapan sama sekali. Mas Menteri jka ada referensi, mungkin bisa mencreate untuk wisata Kediri. Sedangkan untuk Atraksi, Kabupaten Kediri memiliki kesenian jaranan, kuda lumping dan lainnya, ” tukas Mas Bup, sapaan akrab Bupati Kediri.

Dalam webinar tersebut sejumlah pelaku usaha Parekraf di Kabupaten Kediri juga  memperkenalkan keunggulan yang dimiliki masing-masing, serta tantangan-tantangan dihadapi selama masa pandemi ini.

Menanggapi hal itu, Menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif (Parekraf) Sandiaga Uno  menuturkan Kementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif memiliki sejumlah program stimulus yang bisa dimanfaatkan.

”  Terutama ada beberapa hotel-hotel yang mengalami tingkat hunian rendah ini bisa kita bantu. Monggo silakan dipergunakan program ini sampai Desember sebagai bagian dari program pemulihan ekonomi nasional. Nanti kita sinergikan, karena ada program fisik maupun nonfisik untuk membantu  3A tadi, “ujar Sandiaga Uno.

Mas Bup juga mengungkapkan sejumlah potensi wisata lain di Kabupaten Kediri. Mulai dari rencana kerjasama pariwisata dengan Kabupaten Trenggalek lalu potensi kuliner seperti Soto Branggahan dan Mangga Podang yang merupakan buah khas Kediri.

” Mangga Podang ini Hanya ada di Kediri, rasanya manis asem namun kini terancam punah. Kami akan terus menjaga agar tidak punah,” tukas Mas Bup.

Mas Bup juga mengungkapkan kedepan dengan pembangunan Bandara, sektor Parekraf memiliki potensi besar untuk berkembang.

“Kita punya waktu sekarang dua setengah tahun untuk menata pariwisata maka begitu bicara pariwisata kita menata jalannya, menata manusianya dan menata atraksinya,” tutur Bupati Kediri.

Pembangunan bandara menurut Menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif (Parekraf) Sandiaga Uno akan memberikan banyak manfaat, terutama Wisata dan Ekonomi Kreatif.

“Pembangunan bandara ini yang sangat ditunggu-tunggu karena begitu bandara Kediri insyaallah mulai beroperasi maka lebih dari 35 juta masyarakat yang ada di Kabupaten Kediri bisa menikmati akses dan akan meningkatkan perekonomian,” ungkap Sandiaga Uno. bby

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close