News Feed

Tingkatkan Daya saing Warga, TMMD 122 Kodim 0809/Kediri Berikan Pelatihan Tata Boga

KEDIRI – Kali ini ada yang beda dan menarik dari Satgas TMMD ke-122 TA.2024 Kodim 0809/Kediri selain mengutamakan pembangunan Infrastruktur, kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 122 TA.2024 Kodim 0809/Kediri kali ini juga diisi dengan pembukaan Pelatihan Tata Boga kepada warga masyarakat di wilayah Desa Pagung Kecamatan Semen Kabupaten Kediri.

Kegiatan kerjasama TMMD 122 dengan Dinas Koperasi UMTK Kabupaten Kediri ini berupa Pelatihan Tata Boga digelar di Balai Desa Pagung dengan peserta 50 peserta. Selasa (08/10/2024).

Lettu Inf Kartono (Danki Satgas TMMD Ke-122 Kodim 0809/Kediri) mengatakan kegiatan tata boga tersebut bertujuan untuk membekali warga masyarakat dengan kompetensi yang memadai dibidang keterampilan tata boga untuk merintis usaha mandiri/wirausaha dan ini merupakan kegiatan non fisik TMMD Ke 122. “Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan aman. “ungkap Danki Satgas.

Sementara itu Kabid Fungsional Koperasi, UMKM dan usaha Mikro Kab Kediri Erwin Minlu mengatakan Dinas UMKM dan Usaha Mikro Kab. Kediri mengedepankan madu sebagai tema utama dalam pelatihan tersebut, dalam bentuk kue pai madu dan bolu madu.

“Harapannya akan tumbuh wirausaha baru dari warga Pagung ini baik nanti usaha kuliner ataupun juga nanti ada UKM juga yang ikut. Kualitasnya juga akan bertambah semacam itu harapannya kepada masyarakat usaha mikro jadi bisa tumbuh ataupun ada UKM wirausaha baru dari Desa Pagung ini,” harapnya.

Peserta kegiatan jumlah total 50 orang, yang berasal dari warga masyarakat Kelurahan Desa Pagung Kecamatan Semen Kabupaten Kediri. Adapun waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan pelatihan ini dilaksanakan dengan durasi 2 hari Pelatihan mulai 7 Oktober 2024 sampai dengan 8 Oktober 2024. untuk Pelatihan Tata Boga bertempat di Balai Desa Pagung. .

” Kegiatan Pelatihan Tata boga dalam rangkaian Kegiatan Non Fisik TMMD 122 Kodim 0809/Kediri bertujuan untuk membekali Warga Khususnya yang berada di Desa Pagung Kecamatan Semen Kabupaten Kediri dengan Kompetensi yang memadai di Bidang Tata boga, sehingga Warga mampu bersaing untuk merintis Usaha mandiri atau berwirausaha,” tuturnya. tam

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close